
Kota Paling Aman dan Sepi di Miramar, Tempat Loot Terbaik PUBG Mobile | Selamat malam para sahabat Android 1 dimanapun kalian berada. Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan Guide Strategi PUBG Mobile, silahakan di simak ya. Miramar merupakan salah satu map besar yang ada di PUBG Mobile dengan area terbuka yang sangat luas, sehingga dalam mencari item loot di kota-kota yang ada di dalam map Miramar ini menjadi sangat menantang. Namun meskipun memiliki map yang sangat besar, terdakadang kalian akan sering bertemu dengan pemain lain yang juga mencari item loot atau senjata untuk bertahan hidup.
Akan tetapi, perlu kalian ketahui juga bahwa di Miramar tersebut ada sebuah kota yang sangat jarang sekali atau bahkan bisa dibiling kota tersebut tidak pernah di datangi oleh pemain, nama kota tersebut adalah Campo Militar. Nah hal tersebut tentunya menjadi keuntingan jika kita ke kota tersebut, supaya lebih jelas mengenai kota tersebut silahkan simak ulasan lengkapnya berikut ini.
Campo Militar? Dimanakah letaknya?

Sebagian besar para pemain PUBG belum pernah ke kota Campo Militar ini, karena letaknya yang sangat jauh, yaitu berada di ujung atas map sebelah kanan, yang berdekatan dengan kota Tierra Bronca dan Torre Ahumada.
Dengan lokasi yang berada di ujung map tersebut sehingga membuat kota ini sangat sepi dari pemain, tentu saja hal tersebut dapat membuat kita nyaman dan maksimal dalam mencari item atau senjata tanpa diganggu oleh player lain.
Persiapkan Kendaraan Terlebih Dahulu

Perlu kalian perhatikan bahwa, sebelum kalian menuju ke Campo Militar, kalian harus memiliki kendaraan terlebih dahulu, karena letaknya yang berada di ujung map, bisa dipastikan bahwa Zona Aman akan semakin menjauh dari Campo Militar.
Namun dengan adanya kendaraan tersebut, kalian dapat menuju ke zona aman dengan lebih cepat.
Loot Dengan Tenang

Di Campo Militar tersebut tentunya akan tersedia banyak item misalnya seperti Backpack, Attachments, item heal sampai helmet dapat kalian ambil dengan leluasa tanpa harus menghkhawatirkan musuh yang datang.
Perhatikan Ke Mana Lingkarannya Mengecil

Mengecilnya Zona Aman merupakan musuh terbesarmu jika berada di Campo Militar, sehingga meskipun keadaan sangat tenang, kamu tidak boleh lengah.
Dan tepat setelah lingkaran mulai mengecil, maka kalian harus cepat-cepat menaiki kendaraan dan menjauh dari Campo Militar karena jika tidak, maka kalian bisa terbunuh di area tersebut.
Nah, dari penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa Campo Militar merupakan tempat tertenang yang ada di Miramar, namun dibalik ketenangan tersebut tentunya kamu tidak boleh lengah. Hal yang perlu kalian waspadai adalah mengecilnya kota merupakan musuh terbesar yang setiap saat dapat mengancam nyawa kalian. Jika kalian dapat memanfaatkan area tersebut tentunya kesempatan untuk mendapatkan Chicken Dinner terbuka sangat lebar.